Ladoo India Itu Rasanya Gimana?

Ladoo India Itu Rasanya Gimana? pertanyaan itu selalu terlintas dalam benak saya setiap kali melihat makanan tradisional tersebut disebut dalam serial India. Ladoo yang bulat berwarna oranye, biasanya disuguhkan dalam acara pernikahan sampai acara keagamaan, ladoo juga disebut-sebut sebagai makanan khas selametan ala India sana.

Penasaran banget, seriusan!

Sempat Googling, yang namanya ladoo itu seperti apa? bahan untuk membuat ladoo itu apa saja? dan dari beberapa artikel yang saya baca, katanya dibuat dari tepung kacang hijau dan mentega susu khas India jadi rasanya legit, manis gitu deh. Oke, semakin penasaran saya jadinya. Secara, sudah terbayang rasanya pasti familiar di lidah.

Setelah serial drama India makin hingar bingar di Indonesia, bermunculan berbagai online shop yang menyediakan berbagai perlengkapan ala-ala Bollywood, seperti kain saree, gelang-gelang yang beraneka warna, sindur sampai berbagai macam snack khas India, termasuk ladoo ini.

Nah, saya yang termasuk sebagai salah satu follower akun Instagram Anandhi Update ini akhirnya melihat iklan olshop yang menjual snack India dan tertarik lah saya jadinya. Harganya memang terbilang lumayan, maklum lah ya namanya makanan impor (walaupun dibikin dalam negeri sama orang India yang tinggal disini), bahan-bahannya juga bukan bahan yang biasa kita pakai buat bikin kue sehari-hari.

Saya pun memesan paket hemat Mix Ladoo dan Jalebi, harganya cuma 130 ribu dan dag dig dug sekali menunggu pesanannya sampai. Mamah saya juga sudah bolak-balik tanya kapan paketnya sampai, maklum kami berdua ini sama-sama doyan nongkrongin serial Indiahe, dan penasaran sama rasa ladoo, hihi. Si paket pun sampai dan taraaaaaaa! Begini lho penampilannya

Ladoo India Itu Rasanya Gimana?
Ladoo India Itu Rasanya Gimana?
Karena ini Mix Ladoo, jadi ada empat jenis ladoo dalam satu paket. Yaitu Besan Ladoo, Mothichoor Ladoo, Boondi Ladoo dan juga Chocolate Ladoo. Rasanya kayak gimana yaaa?

Besan Ladoo
Ini ladoo dengan rasa kacang yang kuat, ada rasa almond dan cashew plus legitnya mentega tawar khas India.


Boondi Ladoo
 Kalau yang satu ini dibuat dari bahan Besan Ladoo, terus ditambah sirup gula dan semacam rice crispy atau apalah yang bikin krenyes-krenyes. Orang-orang bilang ladoo yang satu ini kayak gulali rasanya.
Mothichoor Ladoo
 Nah, ini dia nih ladoo kesukaan si Chotta Bheem dan Dewa Ganesha, ini juga ladoo yang sering dibuat untuk acara perayaan, penikahan dan hari raya. Bahkan pas 'selametan' pun hidangan wajibnya ya Mothichoor Ladoo.

Jalebi


Ini jajanan kesukaan si Jagdish, kalau saya bilang sih rasanya seperti kerupuk manis tapi ada aroma kapulaga.

Setelah saya coba semuanya, yang bisa saya habiskan cuma Chocolate Ladoo dan Jalebi saja. Iya, karena keduanya enggak terlalu kuat aroma kapulaganya. Entah yang membuat ladoo-nya terlalu banyak memasukkan kapulaga atau gimana, tapi Besan Ladoo, Mothichoor dan Boondi Ladoo-nya benar-benar terasa seperti jamu. Rempahnya begitu kuat.

Sempat merasa kecewa, karena saya terlanjur membayangkan rasa ladoo itu manis-manis legit dan kalaupun ada aroma rempah, tak sampai semenyengat ini. Ini opini saya pribadi lho ya, yang memang baru pertama kali ini menyantap makanan India, jadi agak kaget saja dengan rasanya.

Dibilang kapok mencicipi manisan India sih, enggak juga. Saya masih penasaran ingin mencicipi rasa ladoo yang lainnya. Saya tak mau sekali cicip langsung judging bahwa ladoo rasanya seperti jamu, sebelum saya mencoba ladoo bikinan orang lain, yang berbeda dari olshop yang saya pilih ini. Karena tiap tangan beda rasa kan ya? bisa juga pas ladoo yang saya beli ini memang kebanyakan memasukkan kapulaga atau berbagai kemungkinan lainnya.

Nah, itulah pengalaman pertama saya mencicipi ladoo. Walau tak sesuai dengan ekspektasi tetapi saya masih mau mencicipi ladoo lainnya, kok!

Terima kasih sudah membaca artikel Ladoo India Itu Rasanya Gimana? saya yang satu ini, baca juga artikel yang lainnya yaitu Resep MPASI Sehat dan Bergizi Pepes Tahu Daun Katuk.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Macam-Macam Jenis Saori Saus Siap Pakai

Macam-Macam Jenis Kiranti Minuman Kesehatan Wanita

Macam-Macam Gery Saluut Malkist